Skyworth Terbitkan Laporan Keuangan Usai Penyesuaian Tahun Buku

SHENZHEN – Skyworth mengumumkan laporan kinerjanya selama periode sembilan bulan yang berakhir pada 31 Desember 2018 (“laporan berkala”). Ini adalah laporan pertama dari perusahaan setelah penyesuaian terhadap tahun buku.

Menurut laporan keuangan ini, grup membukukan omzet senilai 30,192 miliar yuan (sekitar US$4,49 miliar) pada periode tersebut. Margin laba kotor secara keseluruhan naik 18,7 persen, sedangkan, laba bersih tercatat sebesar 553 juta yuan (sekitar US$82,3 juta), naik 10,8 persen dibandingkan laba bersih yang tercatat pada periode serupa pada tahun sebelumnya, yakni 499 juta yuan (sekitar US$74,3 juta).

Laporan keuangan juga mencakup kinerja keuangan yang tidak diaudit pada periode 12 bulan, dari 1 Januari – 31 Desember 2018. Data menunjukkan, Skyworth mencatatkan omzet total senilai 39,271 miliar yuan (sekitar US$5,84 miliar) pada 2018, dengan sedikit peningkatan tahunan (year-over-year) sebesar 0,1 persen. Margin laba kotor naik menjadi 18,5 persen, ketimbang nilai pada tahun sebelumnya yang tercatat 16,9 persen. Grup meraih pertumbuhan dua digit untuk volume penjualan TV di Tiongkok daratan. Grup menanamkan 1,688 miliar yuan (sekitar US$251 juta) dalam Litbang, atau naik 18% dari nilai tahun sebelumnya. Investasi ini dilakukan pada beragam produk canggih (smart products) bermutu tinggi, demi peningkatan daya saing. Secara umum, grup telah menambah efisiensi operasional.

Sepanjang tahun lalu, Skyworth menyesuaikan portofolio produk TV berwarnanya, meluncurkan beberapa produk unggulan – seri MAXTV dan OLED, berfokus pada pengalaman pengguna. Selain itu, grup mengalihkan fokus bisnisnya ke TV dengan ukuran layar 55 inci dan lebih besar. Sementara, grup memperkuat kerja sama dengan berbagai pelanggan inti di pasar luar negeri, sambil secara konsisten meningkatkan daya saing layanan dan produk, menggerakkan pertumbuhan tahunan dalam hal margin laba kotor. Grup menjual 15,316 juta unit TV di seluruh dunia, melayani lebih dari 36 juta penonton active smart TV, dengan jumlah rata-rata pengguna aktif harian yang melampaui 13,65 juta.

Bisnis dekoder (set-top boxes) juga berkontribusi secara signifikan bagi peningkatan margin laba kotor grup, berkat kian bertambahnya proporsi penjualan produk-produk bermutu tinggi. Di saat bersamaan, grup banyak berinvestasi dalam kegiatan litbang untuk beberapa seri produk terbaru dalam ekosistem Android, serta menjalin kerja sama strategis dengan Google, Netflix dan sejumlah penyedia konten lainnya.

Selama tahun buku 2018, pendapatan dari berbagai produk listrik canggih (smart electrical) mencapai 2,788 miliar yuan (sekitar US$415 juta) di Tiongkok daratan, naik 2,2 persen dari tahun sebelumnya, sementara, pendapatan di luar negeri melonjak 60,7 persen menjadi 784 juta yuan (sekitar US$117 juta).

Grup saat ini menjalankan kegiatan operasional di seluruh dunia, termasuk Tiongkok daratan dan beberapa wilayah lain di seluruh Asia, serta Afrika, Eropa dan Amerika Serikat. Di antara wilayah operasional itu, Tiongkok daratan menjadi pasar utama, serta pasar Timur Tengah dan Afrika tumbuh pesat.

Memanfaatkan sejumlah kebijakan kondusif dari pemerintah Tiongkok yang mendukung perkembangan industri video ultra-high definition serta awal dari tahap pertama era 5G, Skyworth Group ingin mempercepat integrasi luas antara perangkat keras, perangkat lunak, sistem, konten dan layanan, serta memperkuat integrasi sejumlah sumber daya pendukung penting bagi rantai industri di sektor hulu dan hilir yang membentuk inti dari ekosistem industri peralatan rumah, sekaligus memimpin sektor peralatan rumah untuk memasuki babak pertumbuhan dan perkembangan baru serta monumental.(*)

Komentar