Hari Pelanggan Nasional, PT Pertamina dan Paguyuban SPBU Bagikan Ratusan Sovenir

KILASJATENG.COM, SALATIGA – PT Pertamina Jateng dan Paguyuban SPBU Kota Salatiga dan Kabupaten Semarang memberikan kejutan di Hari Pelanggan Nasional yang diperingati pada hari ini, Selasa 4 September 2018.

Salah satunya adalah membagikan souvenir kepada konsumen SPBU. Pembagian souvenir ini sekaligus melakukan sosialisasi program nasional ‘Berkah Energi Pertamina’.

Di Kota Salatiga pembagian dilaksanakan di SPBU Imam Bonjol. SPBU ini yang merupakan SPBU dengan transaksi bahan bakar khusus (BBK) yang ‘upload’ di wilayah Pertamina Region II Jawa Tengah.

"Pembagian souvenir ini, kami dari Paguyuban SPBU bersama dengan SER Pertamina Region II Jateng, melakukannya di SPBU Imam Bonjol Salatiga. Selain memperingati Hari Pelanggan Nasional, sekaligus sosialisasi program nasional Berkah Energi Pertamina. Ratusan souvenir kita bagikan kepada para konsumen SPBU di SPBU Imaam Bonjol ini," kata Murwanto Yusup, Selasa (4/9).

Sementara untuk program nasional khususnya dalam penjualan BBK dari PT Pertamina yaitu ‘Berkah Energi Pertamina’. Hadiah utama berupa mobil mewah dan banyak hadiah lain yang disediakan. Untuk pengundian secara nasional akan dilaksanakan sebanyak tiga kali dan tahun 2018 ini, akan diundi bulan Desember 2018 mendatang.

Paguyuban SPBU Kota Salatiga dan Kabupaten Semarang ini, juga akan menggelar undian secara lokal dengan hadiah utama berupa satu unit sepeda motor. Bulan Oktober 2018 mendatang, rencananya baru akan di-launching, hal ini karena harus menunggu ijin dari PT Pertamina.

“Pada bulan Oktober 2018 mendatang, kami dari Paguyuban SPBU Kota Salatiga dan Kabupaten Semarang merencanakan menggelar undian secara lokal. Hadiah utamanya berupa satu unit sepeda motor. Yang jelas, kami harus menunggu ijin lebih dulu dari PT Pertamina,” tandas Murwanto Yusup, yang juga Direktur Perusahaan Daerah Aneka Usaha (PDAU) Kota Salatiga. (Her)

Komentar