Sstt… iPhone X Seri Kedua Bakal Dibanderol Lebih Ekonomis

iPhone X dikabarkan akan memiliki seri kedua. Menariknya, iPhone X seri kedua tersebut bakal hadir dengan banderol harga lebih ekonomis.

Kabar tersebut mencuat melalui analis senior dari Digitimes, Luke Lin. Dia menyebut bahwa iPhone X generasi kedua berukuran 5,85 inci, dan menjadi paling murah dari tiga model iPhone yang meluncur 2018 ini.

Dilansir dari laman Digitimes, Senin (26/3/2018), ponsel pintar besutan Apple yang menjadi penerus iPhone X tersebut akan dirakit dengan bahan material yang lebih ekonomis.

Oleh karenanya, harga jual smartphone tersebut nantinya juga sedikit lebih terjangkau bila dibandingkan dengan iPhone X generasi pertama. Diketahui di Indonesia iPhone X generasi pertama dibanderol dengan harga tertinggi Rp 20 jutaan.

Menurut informasi yang diperolah dari rantai pasokan Apple (Apple Loop), perusahan yang digawangi Tim Cook itu berencana mengurangi biaya keperluan bahan baku atau manufacturing bill of materials (MBOM) hingga 10 persen.

Sebagai perbandingan, biaya material yang diperlukan untuk satu iPhone X pada 2017 sekitar USD 400 atau sekitar Rp 5,5 juta.

Hitungan kasarnya, jika biaya produksi dapat ditekan hingga menyentuh angka 10 persen, maka harga produksi iPhone X generasi terbaru akan berada di angka USD 360 atau sekitar Rp 4,8 juta. Faktor tersebut pastinya lumayan memengaruhi harga jual iPhone X generasi kedua.

Untuk diketahui, vendor asal Cupertino, California, Amerika Serikat (AS) itu disebut akan merilis dua model iPhone X di tahun ini. Masing-masing iPhone X berukuran 5,85 inci dan 6,45 inci. Tidak sampai di situ, keduanya dikabarkan menggunakan layar berbahan panel OLED.

Kabarnya lagi, Apple juga sudah berhasil melakukan negosiasi dengan Samsung Display untuk memasok layar iPhone X versi murah. Kendati demikian, hingga berita ini dibuat belum dapat dipastikan akan semurah apa Apple membanderol smartphone terbaru dari keluarga iPhone X tersebut. (fjr)

Komentar